Perkuat Silaturahmi, Ceria TV Silaturahmi Dengan Bupati Bengkalis
BENGKALIS - Sebagai upaya mempererat tali silaturahmi dengan Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Direktur Ceria TV Provinsi Riau bersama jajaran silaturahmi dengan Bupati Bengkalis Kasmarni.
Ikut mendampingi Bupati Bengkalis kala itu Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Johansyah Syafri, Kepala Diskominfotik Hendrik Dwi Yatmoko.
Kemudian dari Ceria TV, dipimpin langsung oleh Direktur, Purwanto, Kepala Marketing, Anang, Pimpinan Produksi, Karim, dan Kabiro Bengkalis Dede Moko dan Hardi.
Purwanto mengatakan kehadiran di Negeri Junjungan untuk meningkatkan tali silaturahmi agar hubungan kekeluargaan dengan Pemkab Bengkalis semakin erat.
"Seperti diketahui Ceria TV lahir dengan dunia digitalisasi. Saat ini, secara aturan dan perizinan kami sudah lengkap dan jelas. Dengan dunia digital perkembangan digitalisasi sudah luas, dan semua bisa mengakses dimana saja dan kapan saja," kata Purwanto.
Purwanto menambahkan kedepan kami akan berencana berdialog dengan Bupati Bengkalis Kasmarni, dan kami siap menyesuaikan dengan jadwal Bupati.
"Dengan dunia digitalisasi saat ini tentu sangat dimudahkan untuk semua orang terutama bagi kaum millenial," kata Purwanto.
Menanggapi hal tersebut, Bupati Bengkalis Kasmarni mengatakan, Pemerintah Kabupaten Bengkalis siap bersinergi dan berkolaborasi dengan Ceria TV tentunya dengan peraturan yang telah berlaku.
"Melalui pertemuan ini, kita tentu lebih cepat dalam mewujudkan Kabupaten Bengkalis yang Bermwarwah, Maju dan Sejahtera," kata Bupati Kasmarni. ## DISKOMINFOTIK.