Gubri Hadiri Pembukaan Musrenbangnas 2021 Secara Virtual

Gubri Hadiri Pembukaan Musrenbangnas 2021 Secara Virtual

PEKANBARU - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar menghadiri pembukaan Musyarawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas) 2021 secara Virtual di Kediaman Gubernur Riau, Selasa (4/5/2021).

Musrenbangnas yang berlangsung dibuka secara resmi oleh Presiden RI Joko Widodo di Istana Negara turut hadir secara virtual Wakil Presiden RI Makruf Amin, seluruh Gubernur, serta Bupati/Wali Kota se-Indonesia.

Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), Suharno Monoarfa mengatakan bahwa Musrenbangnas tahun 2021 dilaksanakan secara virtual sebagai langkah bijak dalam merespon kondisi pandemi Covid-19 yang masih berlangsung.

"Kita masih menghadapi tantangan yang berat barang kali terberat dalam krisis finansial asia 1998-1999 yang lalu namun bukan hanya kita tapi hampir seluruh negara yang ada di dunia sedang mencurahkan energi dan sumber dayanya untuk mengatasi wabah pandemi serta berusaha kembali pulih dari keterpurukan," katanya saat menyampaikan laporan.

Ia menjelaskan bahwa musrenbangnas yang berlangsung sangat penting sebagai upaya untuk menghasilkan rencana kerja pemerintah tahun 2022 yang responsif dan mampu menghadapi tantangan yang sedang dihadapi negara Indonesia.

"Seiringan dengan wabah Covid-19 yang mulai terkendali, ekonomi Indonesia diperkirakan mulai pulih dan tumbuh postif pada quarta kedua 2021dan diperkirakan pertumbuhan ekonomi masih terkontraksi yang berkisaran 0,6 hingga 0,9," ucapnya.

Di sisi lain ia menjelaskan saat ini trand kasus Covid-19 di indonesia mengalami penurunan namun dibeberapa daerah mengalami peningkatan seperti Bengkulu, Jambi, Bangka Belitung, Kepulauan Riau dan Riau.

"Karena itu kami berharap marsyarakat perlu meningkatkan kewaspadaan dan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat sehingga klaster-klaster baru Covid-19 dapat dihindari dan dikurangi," pungkasnya.

Gubernur Riau saat menghadiri Musrenbangnas didampingi Asisten II Sekretariat Daerah Provinsi Riau Evarefita dan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Penelitian dan Pengembangan (Bappedalitbang) Provinsi Riau Emri Juli Harnis.

(Sumber : MC)

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0